Temanggung (26/08/2021), Kabupaten Temanggung telah melaksanakan Vaksinasi Covid-19 bagi Ibu Hamil hari Rabu, 25/08/2021.
Sebanyak 40 ibu hamil telah melakukan vaksinasi covid-19 di Puskesmas Kaloran, adapun jenis vaksin yang digunakan yaitu vaksin Moderna.
Sesuai Surat Edaran kemenkes RI No.HK 02.01/I/2007/2017 tentang Vaksinasi Covid-19 bagi Ibu Hamil dan Penyesuaian Skrining dalam pelaksanaan Vaksinasi Covid-19. Ibu Hamil yang akan mengikuti vaksinasi harus memenuhi syarat yang telah ditentukan yaitu : ibu hamil yang akan mengikuti vaksinasi covid-19 harus dengan usia kandungan tidak kurang dari 13 minggu , yaitu antara 13-33 minggu, selain itu ibu hamil yang mengikuti vaksinasi harus dengan tekanan darah yang normal serta tidak sedang menjalani pengobatan dan tidak memiliki komorbid harus dalam kondisi terkontrol serta tidak mempunyai gejala atau keluhan pre eklampsia.
Pelaksanaan vaksinasi bagi ibu hamil juga dilaksanakan sesuai petunjuk teknis dan peraturan perundang-undangan dengan menggunakan format skrining pada kartu kendali khusus ibu hamil.